Sertu Sukirman Ajak Warga Bersihkan Pohon Bambu Yang Tutupi Jalan

    Sertu Sukirman Ajak Warga Bersihkan Pohon Bambu Yang Tutupi Jalan

    Pamekasan - Sertu Sukirman Babinsa Koramil 0826-02 Tlanakan menjadi motivasi bagi warga untuk melaksanakan karya bhakti pembersihan pohon bambu yang menutupi jalan di Dusun Atas Desa Tlanakan, Kecamatan Tlanakan, Kabupaten Pamekasan, Selasa (05/04/2022).

    Jalan yang melintas di Dusun Atas Desa Tlanakan hampir tertutup oleh pohon bambu yang miring kearah jalan. Keadaan tersebut membuat Sertu Sukirman berinisiatif untuk melakukan pembersihan dengan cara memotong batang pohon bambu yang menutupi jalan.

    Dengan mengajak warga Sertu Sukirman bersama-sama membersihkan ranting dan pohon bambu.

    "Banyaknya pohon bambu yang sudah miring hampir menutup separuh jalan, membuat tidak nyaman warga yang akan melintasi jalan tersebut, sehingga saya mengajak warga sekitar untuk melakukan pembersihan, " tutur Sertu Sukirman.

    "Saya selaku Babinsa Desa Tlanakan mengucapkan terimakasih atas kepedulian warga untuk ikut melakukan karya bhakti pembersihan pohon bambu ini, " ucapnya.

    "Dengan dilakukan pembersihan maka jalan sudah dapat dilewati oleh warga dengan aman tanpa gangguan, " tutupnya. (makruf) 

    Pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0826 Pamekasan Gelar Vaksinasi Booster...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Kesediaan Migor dan Bahan Pokok,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Hendri Kampai: Menelusuri Dunia Search Engine Optimization (SEO)
    Tournamen Tenis Danrem Cup 2024 Resmi Dibuka
    Babinsa Kuala Kencana Bantu Warganya Mengolah Sagu

    Tags